Udang sendiri merupakan Hewan yang sering dijadikan bahan kuliner oleh Restoran-restoran. ini membuat daya jual Udang menjadi meningkat, bahkan sekarang banyak sekali orang yang berlomba-lomba dalam Budidaya Udang, tetapi jika anda alergi terhadap Udang ini merupakan masalah yang cukup serius, karena anda tidak bisa menikmati Lezatnya masakan Udang Goreng Renyah. sama seperti nasib saya ini yang alergi terhadap Udang :(
Nah, buat anda yang ingin Membuat Masakan dari bahan dasar Udang, berikut akan saya berikan Resep dan Cara Membuat Udang Goreng Renyah :
Bahan Membuat Udang Goreng :
- 250 gr Udang Tiger/Prawn
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt merica
- 100 gr tepung terigu
- 1 sdt bawang putih bubuk
- 1 sdt garam
- 1 putih telur ayam, kocok hingga berbuih
- 100 gr tepung panko (tepung panir kasar yang putih)
Cara membuat Udang Goreng :
- Udang dikupas kulitnya, sisakan kulit ujung ekor kemudian belah tengah dan bersihkan. tekan dan bentuk memanjang. Jejerkan diatas talenan dan taburkan sedikit garam dan merica.
- Buat adonan lapisan dengan cara mencampur tepung terigu, tepung bawang putih, garam dan merica. Setelah adonan tercampur rata gulingkan udang diatas adonan tersebut sampai seluruh bagian terbalur rata (kecuali bagian ekor).
- Udang yang sudah terbalur tepung dicelupkan ke dalam putih telur, kemudian dibalurkan tepung panko/panir. Bila sudah rata terbalur angkat dan digoreng diatas minyak panas hingga kuning keemasan.
- Setelah matang, angkat udang lalu sajikan untuk Keluarga anda.
Demikian Informasi terbaru seputar Resep dan Cara Membuat Udang Goreng Renyah, semoga ini dapat mengispirasi buat anda yang ingin memasak untuk keluarga tercinta.
Title: Resep dan Cara Membuat Udang Goreng Renyah
Posted by:
Published :2013-09-06T00:36:00-07:00
Resep dan Cara Membuat Udang Goreng Renyah
Posted by:
Published :2013-09-06T00:36:00-07:00
Resep dan Cara Membuat Udang Goreng Renyah
No comments:
Post a Comment