Nah, untuk anda yang dirumah bila ingin membuatnya berikut akan saya sajikan Resep dan Cara pembuatannya. sebelum itu anda harus siapkan bahan dan peralatannnya terlebih dahulu :
Resep dan Cara Membuat Ayam Rica-rica Spesial

Resep Membuat Ayam Rica-rica Spesial
Bahan-bahan:
- Ayam 1 ekor. Potong menjadi 8 bagian / sesuai keinginan.
 - Air perasaan jeruk nipis 2 sdm.
 - Garam 1 sdt.
 - Minyak sayur 75 ml.
 - Air 100 ml
 
Bumbu yang dihaluskan :
- Cabai merah 150 g.
 - Cabai rawit merah kecil 10 buah.
 - Bawang merah 8 butir.
 - Bawang putih 4 siung.
 - Jahe 1 cm.
 - Tomat merah 200 g.
 - Terasi goreng ½ sdt.
 - Garam 1 sdt
 
Cara membuat ayam rica-rica.
- Daging ayam di lumuri air perasan jeruk nipis dan garam.
 - Panaskan minyak dalam wajan, Lalu tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
 - Masukkan potongan ayam , aduk hingga kaku.
 - Tuangkan air, masak hingga daging ayam empuk dan kuah habis, angkat.
 - Sisihkan bumbu, lalu bakar daging ayam di atas bara api. Bolak-balik daging agar terbakar merata. Lakukan hingga kering, angkat.
 - Siapkan piring, tata daging ayam.Tuangkan bumbu yang disisihkan diatas daging
 - Sajikan dengan nasi.
 
Demikian informasi terbaru seputar Resep dan Cara Membuat Ayam Rica-rica Spesial, semoga artikel diatas dapat membantu anda dalam membuat makanan yang enak untuk keluarga tercinta
Title: Resep Membuat Ayam Rica-rica SpesialPosted by:
Published :2013-09-06T02:38:00-07:00
Resep Membuat Ayam Rica-rica Spesial
No comments:
Post a Comment